Apakah kamu member?

LEONIE MENIKMATI HIDUP DI HUTAN KEHJE SEWEN

Tim PRM kami dari Kamp Nles Mamse belum lama ini mencari dan melacak Leonie di Hutan Kehje Sewen. Tim kami mengarah ke lokasi terakhir Leonie terdeteksi dan mengandalkan radio untuk mencari sinyal. Setelah berjalan mendaki bukit mengikuti sinyalnya, kami menemukan Leonie sedang berada di tanah makan umbut.

Saat Leonie asyik mencari pakan alami, tim melihat satu individu jantan liar menanti Leonie di atas pohon. Si jantan ini marah melihat keberadaan kami. Ia mematahkan dan melemparkan ranting-ranting pohon dan bergerak mendekati tim kami seakan bermaksud menakut-nakuti atau mengejar.


Leonie menjelajah di pepohonan

Leonie makan umbut-umbutan di tanah

Seringkali Leonie juga beristirahat di atas pohon untuk makan

Upayanya tidak sia-sia. Tim kami mencegah resiko yang lebih serius, mundur dan memantau Leonie dari posisi yang lebih jauh, menggunakan teropong. Setelah tak lagi melihat tim kami, amarah si jantan liar pun reda. Usai makan umbut-umbutan di tanah, Leonie memanjat untuk mendekati temannya, namun si jantan justru pergi. Leonie pun melanjutkan penjelajahannya melalui pepohonan ke arah berbeda.

Tim kami melakukan pengamatan nest-to-nest terhadap Leonie selama beberapa hari, dan melihat selera makannya sangat baik. Ia banyak menghabiskan waktu untuk makan, terutama beberapa pakan alami seperti Lithocarpus, daun muda liana, Etlingera, dan Calamus. Leonie banyak beraktivitas di pohon, dan turun ke tanah hanya untuk memakan umbut-umbutan.

Leonie telah hidup Kehje Sewen selama setahun lebih, dan ia tampak menikmati kehidupan sebagai orangutan mandiri di habitat yang aman terjaga dari segala ancaman kerusakan hutan. Kami berharap, ia selalu berada dalam kondisi sehat dan segera menghasilkan keturunan.




Menurutmu orang lain perlu tahu? Bagikan!

image image image

CATATAN!



OK

YA, AMPUN!



Tutup